Skip to the content
Skip to the Navigation
- HOME
- Mahasiswa Podi Statistika Unpatti Mengikuti Kuliah Umum dengan Tema: “Digital Forensics: Explore The Unseen World”
APTIKOM Provinsi Maluku dan Program Studi Ilmu Komputer Jurusan Matematika FMIPA Universitas Pattimura bekerja sama mengadakan Kuliah Umum dengan Tema: “Digital Forensics: Explore The Unseen World” dengan Pembicara Dr. Yudi Prayudi, S.Si, M.Kom. Kegiatan kuliah umum ini dilaksanakan pada tanggal 17 Juni 2021 bertempat di auditorium FMIPA Universitas Pattimura.
Dr. Yudi Prayudi, S.Si, M.Kom adalah Ketua Bidang System Security Klaster Keilmuan APTIKOM dan juga Dosen Departemen Informatika Universitas Islam Indonesia Jogjakarta. Pada Kesempatan ini, Dr. Yudi memaparkan materi yang sangat menarik mengenai bagaimana cara mengeksplorasi perkembangan dunia digital forensic yang sedang tren saat ini. Tidak ketinggalan, mahasiswa program studi statistika yang diwakili oleh angkatan 2022 ikut hadir menjadi peserta dalam kegiatan ini.
Seiring dengan kemajuan teknologi digital, kejahatan digital juga meningkat. Walau begitu, setiap kejahatan digital senantiasa meninggalkan jejak. Jejak itu dapat berupa file, log aktivitas digital, stempel waktu maupun lokasi, metadata, dan sebagainya. Dengan bantuan Digital forensic, kita dapat memastikan bagaimana sebuah kejahatan digital terjadi, apa saja kerusakan yang ditimbulkannya, dan siapa yang menjadi aktornya.
Digital forensic atau forensik digital adalah aktifitas penyelidikan yang dilakukan untuk menemukan bukti digital yang akan memperkuat atau melemahkan bukti fisik dari kasus yang ditangani. Istilah ini pada awalnya identik dengan forensik komputer, akan tetapi saat ini telah berkembang menjadi lebih luas yaitu menganalisa semua perangkat yang dapat menyimpan data digital. Digital forensik sendiri pada dasarnya adalah proses pengawetan, identifikasi, ekstraksi, dan dokumentasi bukti-bukti dari media digital, seperti komputer, ponsel, atau jaringan digital.
Semoga materi yang telah diberikan pada kuliah umum ini dapat bermanfaat bagi semua peserta
Previous article
June 18, 2023
Next article
March 5, 2024